Minggu, 07 Agustus 2016

Julia Peres Dinyatakan Sembuh Dari Kanker Serviks Yang Dideritanya



Setelah menjalani operasi pemindahan ovarium dan beberapa kali radiasi di sebuah rumah sakit di Singapura, Julia Perez kini telah kembali ke Indonesia. Ia diklaim sudah sembuh dari kanker serviks stadium 1B.


"Saya sudah stop nggak minum obat-obatan, sudah nggak radiasi, kemo juga udah nggak. Dokter juga sudah bilang saya sembuh total," ucap Jupe gembira saat ditemui di acara press screening film 'Garuda Superhero' di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (6/1/2015) malam.



Mengaku dirinya sudah jauh lebih sehat, Jupe juga senang bisa kembali bekerja seperti biasa. Kerinduannya bekerja di dunia hiburan seperti sudah tak bisa dibendung lagi.



"Capek sudah hampir dua bulan duduk di kursi roda. Jadi saya juga pengen dibilang cowok-cowok cakep lagi. Seneng banget pokoknya bisa dandan lagi kayak merasa Jupe is back," tuturnya.



Jupe divonis mengidap kanker serviks stadium 1B oleh dokter. Mantan kekasih Gaston Castano tersebut langsung melakukan serangkaian pengobatan di sebuah rumah sakit di Singapura.



Tercatat lebih dari tiga puluh kali Jupe diradiasi dan beberapa kali menjalani kemoterapi. Itu semua ia lakukan tanpa harus meninggalkan pekerjaannya sebagai artis di Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar